Pembangunan Masjid Al Hidayah Ditargetkan Rampung Sebelum Idul Fitri


Mojokerto, Sadhapnews - Pembangunan Masjid Al Hidayah Desa Sugeng, Kecamatan Trawas Kabupaten Mojokerto ditargetkan rampung (Selesai, red) sebelum Hari Raya Idul Fitri 1441 H.

Hal ini disampaikan Mismandono, Kepala Desa (Kades) Sugeng Kecamatan Trawas, usai mengikuti rapat koordinasi Asosiasi Kepala Desa (AKD) di Balai Desa Ketapanrame, Kecamatan Trawas.

"Bersama takmir dan panitia pembangunan Masjid Al Hidayah, Insya Allah sebelum hari raya Idhul Fitri 1441 H atau sekitar pertengahan bulan Mei 2020, Pembangunan Masjid Al Hidayah ditargetkan selesai pengerjaannya," jelas Mismandono.

Masih Kades, pembangunan Masjid Al Hidayah dengan dua lantai ini, diperkirakan mampu menampung kurang lebih 1000 jama'ah.


Senada juga disampaikan Misnan Gatot, tokoh masyarakat sakaligus panitia pembangunan Masjid Al Hidayah. Menurut Misnan, di samping untuk memperluas daya tampung jama'ah, diharapkan warga yang menjalankan ibadah akan lebih tenang dan khusuk.

Terpisah, takmir masjid Ikhya Addin mengatakan, pembangunan Masjid Al Hidayah ini bertujuan agar warga masyarakat yang selama ini belum minat berjama'ah, akan menambah semangat dan minat warga untuk sholat berjama'ah di masjid.

Dari Kepala Desa bersama Pemerintahan Desa (Pemdes), Kepala Dusun, BPD, LPM, PKK, Karang Taruna, RT, RW, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Panitia dan Takmir Masjid Al Hidayah serta semua warga desa, berharap, agar Desa Sugeng menjadi desa yang Baldhatun Toybatun Warobhun Ghofur, Gemah Ripah Loh Jinawi, Toto Tentrem Toto Raharjo. (arie)
Next Post Previous Post