POLRES MOJOKERTO DENGARKAN ASPIRASI MASYARAKAT LEWAT PROGRAM JUM'AT CURHAT*


Mojokerto. Sadhapnews.com - Sebagai upaya Polri dalam meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Untuk mendengarkan aspirasi masyarakat Polres Mojokerto Polda Jatim melaksanakan kegiatan bertajuk “Jumat curhat”

Bertempat di Cafe Late sebanyak 27 warga mojosari berdialog dengan Kapolres Mojokerto ABBP Apip Ginanjar. Dialog tersebut merupakan cara yang efektif dalam mengetahui permasalahan yang terjadi di masyarakat saat ini. 

Program Jum'at curhat ini merupakan terobosan Polri untuk menyentuh masyarakat secara langsung. Program ini dapat menerima keluhan masyarakat terkait Harkamtibmas yang terjadi di wilayah Kabupaten Mojokerto." Ujar Kapolres Mojokerto. 

Diharapkan dengan komunikasi yang dijalin oleh Kapolres secara 2 arah tersebut dari pihak kepolisian dan juga warga mampu menjaga stabilitas Harkamtibmas bisa menjadikan bumi Mojopahit menjadi lebih aman dan tentram.(wb)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url