Safari Ramadan, wali Kota Mojokerto menyerahkan bantuan hibah untuk masjid Masjid Hidayatul Qur'an sebesar 150 juta
Mojokerto, Sadhapnews.com - Safari Ramadan menjadi agenda rutin tahunan Wali kota Ika Puspitasari beserta jajaran Forkopimda dan Pemkot Mojokerto untuk melihat langsung bagaimana proses peribadatan umat muslim di masing-masing lingkungan.
"Kami ingin memastikan jika pelaksanaan peribadatan Ramadan di masing-masing lingkungan berjalan dengan lancar dan nyaman," ujar wali kota saat bersafari Ashar di Masjid Hidayatul Qur'an di Kelurahan Meri, Senin (3/4).
Lebih lanjut, pihaknya mengajak seluruh warga untuk terus mempertahankan harmoni kerukunan antar umat beragama yang selama ini telah terjalin di Kota Mojokerto.
"Saya berharap seluruh tokoh masyarakat, tokoh agama saling bersatu, mengajak masyarakat untuk saling hidup rukun, berdampingan agar kerukunan dan kedamaian di Kota Mojokerto," imbuh wali kota.
Mengingat Kota Mojokerto pernah menerima penghargaan Harmony Award dari Kementerian Agama Republik Indonesia di tahun 2021. Penghargaan tersebut diberikan kepada 30 daerah di Indonesia yang dinilai berkontribusi untuk menjaga kerukunan antar umat beragama.
Sebagai informasi, pada Ramadan kali ini wali kota beserta jajarannya menjadwalkan Safari Ramadan di 24 titik lokasi, baik musholla, langgar, ataupun masjid se-Kota Mojokerto. Safari Ramadan dilakukan sembari melakukan shalat berjamaah Shubu, Ashar, ataupun Isya' dan Tarawih.
Selain menyapa dan berdialog langsung dengan warga, wali kota juga menyerahkan bantuan dana hibah. Misalnya kali ini, Masjid Hidayatul Qur'an menerima bantuan dana hibah dari Pemkot Mojokerto senilai Rp 150 juta.
Bantuan tersebut nantinya dimanfaatkan untuk renovasi serta melengkapi fasilitas ibadah di masjid tersebut. Sehingga diharapkan dapat meningkatkan kenyamanan dan kekhusyukan jamaah ketika beribadah. (Trs)