Jelang Hari Jadi Kabupaten Mojokerto Ke-731 Tahun, Pemkab Mojokerto Gelar Festival Tarian Bedoyo.


Mojokerto, SadhapNews.com - Jelang Hari Jadi Kabupaten Mojokerto Ke- 731 Tahun, Pemerintah Kabupaten Mojokerto Melalui Disporapar, menggelar Festival Tari Bedoyo, yang diselenggarakan di Gedung Serbaguna Surya kencana jalan RA Basuni Sooko Mojokerto pada Selasa, 7/5/2024, pagi.

Hadir dalam acara ini, Bupati Mojokerto, Dr Hj Ikfiana Fatmawati, Kepala dinas Dispora par Norman Handito, Forkopinda Kabupaten Mojokerto, Sekda Teguh Gunarko, dan 26 kepala sekolah dari SMP negeri SMP swasta dan madrasah Tsanawiyah, 

Dalam Sambutannya Bupati Mojokerto Dr Hj Ikfiana Fatmawati menyampaikan,  Anak-anakku semuanya yang sangat saya banggakan peserta festival budaya pelajar 2024 yang saat ini khusus festival bedoyo putri mojosakti ini dilaksanakan dalam rangka memperingati hari jadi kabupaten Mojokerto yang ke 73, jadi saya sampaikan kepada bapak ibu semuanya dan Anak-anakku bahwa kabupaten Mojokerto ini usianya adalah seusia Kerajaan mojopahit, 731 tahun yang lalu adalah pengakuan secara diplomatis dari pasukan Mongol pasukan tartar terhadap kekuasaan Kerajaan Majapahit dan itu jatuh pada tanggal 9 Mei itu diperingati sebagai hari jadi kabupaten Mojokerto,

" Tapi sesungguhnya kita juga memperingati hari jadi kerajaan Majapahit kegiatan yang dilaksanakan diantaranya hari ini adalah festival hari bedoyo Putri mojosakti ini adalah bagian dari Anak-anakku semuanya yang tinggal di kabupaten Mojokerto di wilayah pusat Kerajaan Majapahit, " Kata Bupati Ikfina.

Ia mengatakan, Tarian yang ini merupakan bagian dari warisan budaya dari zaman kerajaan Majapahit maka ini menggambarkan Kita Putri mojopahit yang menarik, Tarinya adalah Tari bedoyo tari bedoyo itu adalah tari kerajaan tari Keraton bagaimana Putri mojopahit itu menarikan tarian-tarian yang ditarikan oleh putri-putri di Keraton Mojokerto.

" harapan saya supaya anak-anak kita ini memiliki rasa bangga pada budaya yang ini berhubungan dengan warisan leluhur kita Kerajaan Majapahit punya kebanggaan sebagai mana mojopahit itu sebuah kerajaan yang besar sekali, " bebernya.

" Jadi nanti ketika kalian menari bayangkan bahwa kalian ini adalah putri-putri dari Kerajaan Majapahit pada saat itu menari di keraton Majapahit dan kalian saat ini menariknya dalam rangka festival bedoyo, festival tari bedoyo Putri Mojosakti dalam rangka memperingati hari jadi kabupaten Mojokerto yang ke-730 bisa dijadikan Ekstrakurikuler. Pungkas Bupati.

Selain itu Norman Handito kepala Dispora par menambahkan, bagi peserta festival ini yang mendapatkan juara, 1, 2 dan 3 akan di hadirkan pada peringatan Hari jadi Kabupaten Mojokerto yang ke-731 Tahun, padaTanggal 9 Mei 2024, di Pendopo Graha Maja Tama Kabupaten Mojokerto.(Adv/Trs)

Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url